Advertising

Teknologi Sistem Keamanan Mobil Terbaru

Teknologi terkini untuk sistem keamanan mobil yang dikenal dengan nama airbags memang bukan hal yang baru lagi. Bahkan, akhir-akhir ini di Indonesia sendiri airbags ini menjadi salah satu fitur safety yang harus tersedia dalam mobil. Fitur keamanan baru yang menggunakan airbags eksternal saat ini tengah disempurnakan. Sebelumnya, airbags disematkan di bagian dalam kabin mobil supaya bisa mengembang dan melindungi pengendara sekaligus penumpang dari benturan keras atau tabrakan yang membahayakan nyawa, dan ini akan tetap berlanjut.

Airbags baru ini dikembangkan oleh TRW Automotive dan kabarnya hanya butuh waktu 20-30 milidetik, airbags eksternal yang disematkan di bagian bawah pintu mobil ini akan mengembang dan melindungi bagian samping mobil dari benturan. TRW Automotive Holdings Corp. (NYSE: TRW) merupakan perusahaan publik asal Amerika Serikat yang bergerak di industri otomotif. Saat ini, markas pusat TRW Automotive Holdings Corp. terletak di 12001 Tech Center Dr., Livonia, Michigan, dan dipimpin oleh CEO John C. Plant. TRW Automotive Holdings Corp. fokus pada penyediaan sistem, modul, dan komponen suku cadang kepada perusahaan-perusahaan otomotif.

Mobil Percobaan Airbags TRW, diperagakan seorang Model

Fitur Airbag kali ini berfungsi sebagai pengaman body mobil bagian samping, "Tabrakan dari arah samping hingga sekarang masih menjadi salah satu penyebab kematian dalam kecelakaan yang cukup tinggi, yakni 37 hingga 40 persen," tutur Nobert Kagerer, TRW Vice President.


Mengutip laman autocarexpress, Jum'at (04/10), pihak TRW sendiri tengah menyempurnakan sistem radar dan sensor kamera yang akan mendeteksi kemungkinan benturan agar bisa disinergikan dengan aktifasi airbags tersebut. Airbags eksternal ini baru akan diluncurkan secara umum di akhir dekade ini. Semoga terealisasi dan mobil yang dipasrkan semuanya diharuskan memakai perangkat Airbags tersebut.


TRW Automotive sebagai pengembang sendiri sangat yakin kalau teknologi airbags eksternal ini akan booming dan menjadi standar keamanan begitu diluncurkan tahun 2020 kelak.

Demikian postingan mengenai Teknologi Sistem Keamanan Mobil Terbaru, semoga bermanfaat dan Terima kasih telah berkunjung ke TechDonya.

Iklan