Advertising

Kisah Hello Kitty Versi Sanrio

Cerita Hello Kitty yang merupakan sebuah karakter kartun paling populer di Jepang mungkin juga terkenal di negara-negara lain, bahkan ketenarannya sering dimanfaatkan untuk menarik minat pengunjung, seperti yang dilakukan tempat-tempat perbelanjaan, restoran atau lainnya. Mereka menggunakan tema khusus dimana semua ruangan bernuansa Hello Kitty. Tetapi apakah anda tau kalau Hello Kitty memiliki kisah unik.


TechDonya mengutip beberapa media online tentang cerita Hello Kitty yang sebenarnya versi perusahaan pembuat boneka mungil tersebut. Baru baru ini Sanrio mengungkap fakta mengejutkan yang menyatakan bahwa Hello Kitty sebenarnya adalah seorang gadis kecil. Bukan kucing! Hal itu diungkapkan secara langsung oleh pihak Sanrio kepada Christine R. Yano, seorang antropolog di Universitas Hawaii, ketika sedang mempersiapkan pameran Hello Kitty di Japanese American National Museum di Los Angeles, Amerika Serikat pada 11 Oktober 2014 silam.

"Itu merupakan salah satu koreksi dari Sanrio untuk naskah pertunjukan yang saya tulis. Mereka mengatakan bahwa Hello Kitty bukan kucing. Dia adalah karakter kartun. Dia adalah seorang gadis kecil. Dia adalah seorang teman. Tetapi dia bukan kucing," kata Christine kepada L.A. Times.

Sanrio juga mengatakan kepadanya bahwa Hello Kitty tidak pernah digambarkan memiliki empat kaki. Karakter ini juga berjalan dan duduk seperti makhluk berkaki dua lainnya. Dia juga memiliki kucing peliharaan sendiri yang disebut Charmmy Kitty.

Namun ini bukan satu-satunya fakta mencengangkan yang diungkap oleh Sanrio kepada Christine. Sanrio juga menambahkan bahwa Hello Kitty tidak berasal dari Jepang, melaikan dari Inggris. Nama lengkapnya adalah Kitty White dan merupakan seorang murid kelas tiga SD berusia sekitar 9 tahun.
Profil Hello Kitty

Yano menjelaskan bahwa Hello Kitty, sejak pertama kali dirilis 40 tahun lalu, bercerita mengenai kehidupan seorang gadis cilik bernama Kitty White yang penuh keceriaan. “Dia tinggal di sebuah desa di luar London, Inggris,” kata Yano. Hal tersebut, ungkap Yano, dilatari di mana pada saat itu wanita Jepang sangat mendambakan kehidupan romantis ala wanita Inggris.

“Sewaktu pertama kali diciptakan, wanita Jepang tengah tergila-gila akan segala yang berbau Inggris. Oleh karena itu, Hello Kitty atau Kitty White, diceritakan tinggal di London,” ujar Yano. Sementara mengenai alasan mengapa Kitty White digambarkan sebagai kucing putih tanpa mulut, Yano tidak memaparkannya.

Mengesampingkan sejarah Hello Kitty, kucing putih yang selalu mengenakan pita merah muda itu telah menuju ke luar angkasa pada bulan Agustus 2014 lalu. Sebuah boneka Hello Kitty berukuran 4 cm menumpang satelit Hodoyoshi-3 dan mengawasi bumi dari luar angkasa.

Proyek Hello Kitty menuju orbit tersebut juga juga mendapat dukungan dari Perdana Menteri Shinzo Abe. Kementerian Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Jepang juga memberikan dana sebesar 40 juta dolar  untuk mengembangkan proyek tersebut.

Menurut penanggung jawab dalam proyek di Unversitas of Tokyo Nano-Satellite Centre, Toshiki Tanaka,  tujuan proyek ini adalah untuk menggaet lebih banyak perusahaan swaswa dan bekerja sama dengan satelit mereka demikian dilaporkan Reuters.

Para peneliti bekerja untuk mengembangkan satelit ke titik orbit yang dituju, kemudian akan mengambil foto Hello Kitty dengan Bumi sebagai latar belakangnya.Karakter lucu ini juga akan diberi cat pelapis khusus untuk melindunginya dari sinar ultraviolet, sinar kosmik.

Sanrio tak hanya luncurkan Hello Kitty ke luar angkasa, perusahaan ini  juga memberikan kesempatan untuk penggemar Hello Kitty untuk menitipkan pesan 180 karakter. Kemudian setelah sampai di luar angkasa, Hello Kitty akan menyampaikan pesan ini kepada mereka yang dituju.

Fakta tersembunyi Hello Kitty

Nama                           : Kitty White
Tempat/Tanggal Lahir    : London, 1 November 1974
Golongan darah             : A
Nama saudara kembar  : Mimmy White (mengenakan pita kuning)
Tinggi                            : Setara tumpukan 5 buah apel
Alamat rumah                : Desa di luar London
Hewan peliharaan          : kucing dan anjing laut

Nyaris semua karakter kartun sebenarnya memiliki kisah masing-masing, meskipun di kemudian hari berkembang begitu banyak versi tentang cerita mereka. Seperti kisah Hello Kitty ini yang banyak tersebar bahwa Hello Kitty anak iblis atau sejenis lainnya. Mana yang sebenarnya berlaku, pastinya pembuat karakter tersebut lebih faham karena semua itu juga tidak terlepas dari hasil imajinasi mereka.

Profil lengkap Hello Kitty juga dapat dilihat di situs resmi Sanrio Town. Techdonya.blogspot.com hanya hanya mengutip sebagian kecil dari itu.

Demikian postingan mengenai Kisah Hello Kitty Versi Sanrio, sebagai perusahaan pengembang boneka Hello Kitty. Terima Kasi telah berkunjung ke Tech Donya blog.

Iklan